Tutorial Augmented Reality (AR )

Tahukah Anda apa itu VR dan AR ?

Anda pasti tahu game yang lagi trend yaitu "Pokemon GO", ya...Pokemon Go adalah contoh dari aplikasi Augmented Reality (AR).

Sebelum kita membuat tutorial Augmented Reality (AR), kita simak dulu artikel dibawah ini:

Perbedaan Virtual Reality & Augmented Reality
Berbicara soal teknologi tersebut, berikut ini perbedaan antara virtual reality dan augmented reality, sebagaimana diwartakan dari Augment , sebagai berikut :

Virtual Reality (VR)
VR atau realitas maya adalah teknologi yang memungkinkan dapat berinteraksi dengan suatu lingkungan dimensi 3D yang disimulasikan oleh komputer terhadap suatu objek nyata atau imajinasi.
Teknologi ini biasanya dicapai dengan mengenakan headset yang sudah dilengkapi sebuah teknologi canggih untuk menyempurnakan realitas imajiner pada game, hiburan, dan permainan.


Di sisi lain, juga dapat digunakan sebagai peralatan khusus, seperti layar komputer untuk menampilkan lingkungan, pengeras suara untuk menerima informasi pendengaran, pelacak untuk memonitor gerakan kepala.
Cara kerja perangkat ini melalui peranti khusus VR, nantinya user akan melihat suatu dunia semu yang sebenarnya merupakan gambar-gambar dinamis hasil dari simulasi komputer.

Augmented Reality (AR)
AR merupakan teknologi yang menggabungkan benda-benda maya, biasa digunakan untuk menampilkan skor pada pertandingan olahraga yang ditayangkan melalui 3D, foto, pesan teks di perangkat mobile.
Baik berdimensi 2 atau 3 dan benda-benda nyata ke dalam sebuah lingkungan nyata berdimensi 3, lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut dalam waktu nyata agar terintegrasi dan berjalan secara interaktif dalam dunia nyata.
AR membutuhkan input device seperti kamera atau webcam, alat output device seperti monitor atau HMD, agar benda maya tambahan berupa penanda dihasilkan berjalan secara real-time.
Kebanyakan pemimpin industri menggunakan teknologi AR, untuk melakukan hal-hal menakjubkan dan revolusioner dengan hologram dan perintah gerak yang telah diaktifkan.


Dengan melihat perbandingan tersebut, secara keseluruhan VR dan AR memanfaatkan beberapa jenis teknologi yang sama, dan masing-masing memiliki fungsi untuk melayani pengguna dengan pengalaman yang disempurnakan.

Kedua teknologi ini bertujuan untuk memungkinkan pengalaman hiburan, dan mengembangkan adaptasi baru, perbaikan aplikasi yang mendukung teknologi ini untuk pengguna semakin cerdas.
Selain itu, dimanfaatkan juga sebagai sains dan kedokteran untuk mengubah realitas dalam bidang medis. Teknologi ini telah digunakan untuk mengobati dan menyembuhkan kondisi psikologis seperti Post Traumatic Stress Disorder (PTSD).

Dengan begitu, kedua teknologi ini menjadi contoh besar dan memberi pengalaman untuk simulasi, hiburan dan bermain dalam menambah dimensi baru dari interaksi antara perangkat digital dan dunia nyata.

sumber artikel : https://techno.okezone.com/read/2016/03/21/207/1342136/ini-perbedaan-virtual-reality-augmented-reality

Yuk...kita mengimplentasikan membuat AR dua deminsi buat media pembelajaran kita supaya menarik dan interaksi...simak tautan video contoh AR 2 dimensi dibawah ini :



Anda penasaran...Jangan Kwatir..! kami beri tutorialnya, silakan klik tautan tutorial video pembuatan AR di gadget dibawah ini :



Jangan lupa memberi Likes dan Subscribes untuk eksis tutorial berikutnya....


Selamat mencoba....